TOTABUAN.CO KOTAMOBAGU–Mobil jenisToyota Yaris engan nomor polisi DB 54 RI jumat (15/11) sekitar pukul 16.30 wita mengalami kecelakaan di jalan Paloko Kinalang. Menurut keterangan sejumlah saksi, mobil tersebut melaju dengan kecepatan tinggi dari arah kantor Mapolres Bolmong menuju arah eks kantor Pemkab Bolmong dan terbalik.
“ Sebelum jungkir balik, mobil itu sempat menghantam pembatas jalan, kemudian terbalik,” ucap sejumlah warga yang berada di lokasi.
Mobil itu, diketahui dikemudikan oleh I Nengah Sari. Sari panggilan akrab siswa kelas SMA itu, langsung dilarikan ke rumah sakit karena mengalami luka. Mobil tersebut mengalami ringsek di beberapa bagian, bombers depan termasuk kaca belakang pecah.
Dari beberapa dugaan, sebelum kecelakaan, mobil tersebut mengalami pecah ban. Ada juga yang menduga, akibat jalan licin mobil oleng dan menabrak pembatas jalan kemudian terbalik. Karena, saat kejadian, kondisi jalan basah karena baru selesai diguyur hujan.
Beruntung dalam kejadian itu, tidak ada korban jiwa. Belum ada informasi dari pihak kepolisian terkait dengan peristiwa tersebut, termasuk apakah Sari sudah memiliki surat ijin mengemudi (SIM) atau tidak.
Editor Hasdy Fattah