TOTABUAN.CO KOTAMOBAGU — Universitas Dumoga Kotamobagu (UDK) mewisuda 197 mahasiswa tahun 2018 yang dilaksanakan di Ball Room Sutan Raja Kotamobagu Kamis (3/5/2018).
Dari 197 wisudawan itu, terdiri dari tiga Fakultas Pertanian 96 orang, Fakultas Ekonomi 82 orang dan Fakultas Kehutanan 19 orang.
Ketua Panitia Indah E Samuel mengatakan, berdasarkan, surat keputusan rector UDK nomor 019/U.14/UDK/KEP/III/2018 tertanggal 20 Maret 2018 tentang penetapan panitia.
Di mana pelaksanaan wisuda UDK ke 16 ini sebagai refleksi diri yang berkaitan dengan empat komptensi yakni kompetensi akademik, kompetensi professional, kompetensi nilai, sikap dan kompetensi mengahdapi perubahan global.
Ia menambahkan, para wisudawan ini nantinya akan menjadi agent of transformation atau agen perubahan dunia. Terlebih generasi saat ini menghadapi dunia yang mengalami krisis lingkungan, krisis moral, dan era kemajuan teknologi yang sangat cepat.
”Negara sedang rindu pada sosok pemimpin yang tidak hanya cerdas, tapi juga punya integritas. Di sinilah kita berharap wisudawan bisa membawa perubahan dan terus menjiwai visi UDK,” ujarnya.
Menurutnya, persaingan ketat masuk dunia kerja setelah wisuda ini menjadi tantangan dan tanggung jawab bersama. Namun ia yakin UDK mampu meningkatkan kualitas agar mampu bersaing.
“Hanya dengan peningkatan mutu kualitas SDM, mutu pembelajaran, dan mutu penelitian, lulusan UDK dapat meningkatkan mutu lulusannya,” kata dia.
UDK sendiri pada Maret 2017 telah resmi memiliki yayasan yang baru yang menanugi UDK yang bernama Yayasan Kotamobagu Mandiri. Dengan Visi yang baru yaitu Menjadi Perguruan Tinggi ungulan di tingkat Nasional pada 2024 daam pengembangan ilmu pengetahuan yang berkelanjutan serta menghasilkan lulusan yang bermoral berbasiskan kompetensi, kewirausahaan, kepemimpinan dan teknologi informasi agar menyesuaikan dengan perkembangan global. (**)
Hadir dalam acara tersebut Dewan Pembina Yayasan Pendidikan Kotamobagu Mandiri yanki Tahlis Gallang dan Asripan Nani. Dewan pengawas yayasan Sanusi Gagule Ketua yayasan Umar Paputungan, serta para mahasiswa orang tua dan para undangan lainnya. (**)