TOTABUAN.CO KOTAMOBAGU– Penjabat Walikota Kotamobagu Muhamad Rudi Mokoginta menjadi Irup pada upacara memperingati Hari Kartini ke 139 dan Hari Otonomi Daerah (Otda) ke 22. Upacara yang dilaksanakan di Lapangan Kotamobagu itu, juga dirangkaikan dengan upacara Korpri.
Dalam sambutan, Rudi mengatakan, perayaan hari Kartini merupakan inspirasi wanita indonesia untuk bangkit dari keterpurukan untuk bersama-sama mengambil peran penting dalam pembangunan bangsa.
“Perjungan Kartini, kehidupan wanita di indonesia khususnya di Kotamobagu sangat jauh berbeda dengan zaman Kartini. Mulai dari pendidikan yang telah terbuka bagi kaum perempuan, sehingga perempuan dan laki-laki saat ini telah memiliki kemampuan yang sama dalam semua bidang kehidupan,” kata Rudi.
Rudi juga mengajak kepada seluruh perempuan agar dapat berperan aktif serta mendorong kemajuan daerah khususnya Kota kotamobagu.
“Melalui momentum Hari Kartini ini, saya berharap agar kita semua lebih khusus kepada seluruh organisasi wanita lebih khusus kepada seluruh organisasi wanita yang ada di daerah ini,” harapnya.
Selain itu wanita juga mengambil posisi dan menempatkan diri serta dan mampu berperan secara aktif dalam berbagai upaya dalam kemajuan daerah.
Terutama dalam kaitan pelaksanaan program dikotamobagu khususnya program pemberdayaan perempuan dan perlindungan anak.
“Kaum perempuan diharapkan dapat menjadi motor penggerak pembangunan. Antara lain bagaimana upaya kita untuk dapat meningkatkan kesehatan ibu dan anak, memurunkan angka kematian ibu melahirkan, menurunkan angka kematian bayi, program pemberdayaan perempuan, mendudukung kesetaraan gender, maupun keikutsertaan perempuan dalam memastikan kelestarian Lingkungan Hidup,” tandasnya.
Penulis: Hasdy