TOTABUAN.CO BOLSEL – Bupati Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) Hi Herson Mayulu bersilahturahmi dengan Kerukukan Keluarga Indonesia Gorontalo (KKIG) yang ada di Kabupaten Sangihe. Pertemuan itu dilaksanakan di Kelurahan Manente Kecamatan Tahuna Timur tepatnya di rumah Ketua KKIG Hi. Sharil Ishak.
Ketua KKIG Hi Sharil Ishak dalam sambutan menyampaikan terimah kasih atas kunjungan Bupati Bolsel dan rombongan.
Ia menyampaikan selaku warga Gorontalo yang ada di Sangihe, tetap menjunjung tinggi nilai adat dalam bergaul dan bermasyarakat.
“Terima Kasih kepada Bapak Bupati Bolsel dan rombongan atas kunjungan ini. Jauh-jauh datang dari wilayah seberang hanya untuk membangun silaturahmi dengan kita yang ada di sini. Jarak bukanlah halangan untuk tetap bersama,” ujar Sharil.
Bupati Bolsel Hi Herson Mayulu menyampaikan, warga Gorontalo dirantau harus memberikan contoh yang baik di tengah masyarakat.
Menurutnya, kita lahir di dunia ini hanya mengalami tiga hal yakni lahir, berarti dan mati, maka jangan sampai kita berada di muka bumi menjadi tidak berarti.
“Sebagai masyarakat rantau yang berada jauh dari daerah asal, saya harap kita bisa memberikan teladan yang baik kepada masyarakat, kita harus menunjukkan bahwa kita bisa membangun hubungan yang baik dengan siapapun” tutur H2M julukan Hi Herson Mayulu.
Menutut Kabag Humas Pemkab Bolsel Ahmadi Modeong, kunjungan H2M ke Sangihe itu dalam rangka menghadiri pembukaan MTQ ke 27. Rombongan disambut Bupati Kepulauan Sanghie Jabes E Gegana, Forkopimda Kanwil Agama Sulut, serta tokoh masyarakat Sangihe. (**)