TOTABUAN.CO BOLMONG — Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Bolaang Mongondow (Bolmong) menyerahkan bantuan bahan pangan kepada korban banjir di Desa Solimandungan Kecamatan Bolaang Kamis (29/3). Sebanyak 13 kepala keluarga menerima bantuan atas dampak banjir dari luapan air sungai yang terjadi.
“Meluapnya air sungai akibat hujan lebat yang mengguyur kawasan itu. Memang di sejumlah wilayah, dalam beberapa hari terjadi hujan lebat, menyebabkan air sungai meluap,” ungkap Kepala BPBD Bolmong Haris Dilapanga.
Dari peristiwa itu BPBD memberikan bantuan bahan pangan dan logistik kepada warga yang menjadi korban banjir.
Penyerahan bantuan logistik tersebut diserahkan Kabid Penanganan Darurat Rafik Andhika Alamri,yang turut didampingi Kasie Penanganan Pengungsi Rahmawati Gumohung.
Bantuan tersebut merupakan bentuk kepedulian Pemkab Bolmong, kata Rafik.
Rafik mengimbau, agar warga selalu waspada jika sewaktu-waktu hujan lebat kembali terjadi.
“Kalau ada wilayah atau perumahan yang tergenang banjir segera laporkan ke kami. Supaya bisa diambil langkah-langkah yang memang diperlukan,” ujarnya
Penulis: Hasdy