TOTABUAN.CO KOTAMOBAGU – Realisasi PAD dari retribusi sampah di 2017 melebihi target. Dari target yang dibebankan sebesar Rp527 juta, berhasil dicapai 619 juta atau 117 persen.
Terbanyak dari Dinas Lingkungan Hidup (DLH). Dari target 12 juta, dinas ini berhasil meraih Rp122 juta atau 947 persen.
Menurut Plt Kadis Lingkungan Hidup Gunawan Damopolii, DLH mampu mencapai realisasi ini dari retribusi beberapa supermarket dan perizinan. Selain itu juga retribusi yang berasal dari PNS dan tenaga honorer.
“Alhamdulilah untuk target di 2017 bisa tercapai bahkan melebihi. Ini semua kerja keras dari semua pihak, pegawai DLH maupun kerjasama desa/kelurahan,” kata Gunawan.
Sebelumnya Sekretaris Kota (Sekkot) Adnan Masinae meminta kepada perangkat desa/kelurahan untuk segera melakukan penagihan, setelah penyerahan target 2018.
“Setelah menerima ini diharapkan segera ditindaklanjuti dengan melakukan penarikan kepada warga. Harapannya target 2018 bisa terpenuhi,” ujarnya.(**)