TOTABUAN.CO BOLTIM—Empat pejabat eselon II kamis (03/10) kembali dilantik dan diambil sumpah oleh sekretaris daerah Mohamad Assagaf. Acara pelantikan pengambilan sumpah dilaksanakan di lantai di III kantor bupati Boltim.
Empat pejabat itu yakni Sonny Waroka, Meyke Mamahit, Hartaty Kadengkang dan Setiono . Sonny Waroka dilantik menjabat sebagai kadis DPPKAD sebelumnya menjabat Plt sebagai asisten II. Sedangkan Meyke Mamahit dari DPPKAD digeser menjadi asisten II. Begitu juga dengan Hartaty Kadengkang. Dia sebelumnya menjabat sebagai Kaban BP4K ditukar dengan Setiono yang sebelumnya menjabat sebagai staf ahli.
Sekda Mohammad Asagaf dalam sambutan bupati mengatakan, serahtrima jabatan bagi pegawai negeri sipil adalah hal yang biasa dan tidak ada yang luar biasa.
” PNS sendiri terikat dengan sumpah dan bersedia ditempatkan di mana saja oleh pimpinan. Jabatan adalah amanah yang diberikan oleh pimpinan kepada kita, dan wajib kita syukuri dan wajib kita laksanakan,”kata Sekda.
Adapun pergantian mutasi dari jabatan ke jabatan yang lain, sekda menambahakan, mengandung dua maksud. Yang pertama adalah penyegaran. Dengan penyegaran dari instansi ke instansi lain, membuka komando dalam rangka meningkatkan dalam kinerja pimpinan. Yang ke dua adalah bagaiman kita mampu dengan apa yang di amanatkan kepada kita sebagai PNS,”tambahnya.
Namun dua pekan lalu, sejumlah pejabat mulai selon II dan III telah diambil ambil sumpah janji oleh Bupati Sehan Landjar. Pengambilan sumpah itu dilaksanakan pada kamis (20/09) di aula kantor bupati.
Editor Hasdy Fattah