TOTABUAN.CO KOTAMOBAGU – Pemkot Kotamobagu menjadwalkan penyaluran bantuan program anak asuh tahap II dilaksanakan bergilir. Rencananya penyaluran tersebut akan selesai hingga Kamis 13 Desember 2017.
“Kakalu untuk Senin hari di Kecamatan Kotamobagu Barat, Rabu di Kotamobagu Timur dan terakhir Kamis di Kecamatan Kotamobagu Utara,” kata salah satu penanggungjawab program anak asuh Guntur Niu Senin (11/12).
Ditargetkan para penerima bantuan tersebut, akan meneria buku rekening. Mereka tersebar di sejumlah desa dan kelurahan di Tiga kecamatan.
Untuk jumlahnya, ada 985 pelajar, terdiri dari Kotamobagu Barat sebanyak 152 orang, Kotamobagu Utara 188, Kotamobagu Timur 157 dan Kotamobagu Selatan 488 pelajar.
Sementara untuk bantuan program ini masih sama dengan sebelumnya yakni untuk tingkat SD sebesar Rp1.000.000, SMP Rp1.500.000, SMA Rp1.700.000 dan kuliah Rp3.450.000.(**)