Polres Bolmong Kerahkan 400 Personil Kawal Pelantikan

TOTABUAN.CO, KOTAMOBAGU—Sebanyak 400 personil aparat kepolisian dikerahkan dalam pengamanan pelantikan walikota dan wakil walikota mingu (22/09) besok.

Kapolres Bolmong AKBP Hisar Siallagan menjelaskan, dari 400 personil itu sudah termasuk gabungan, yakni anggota dari beberapa Polsek, Brimob Kompi Inuai, Unit Gegana, Jihandak dari Satuan Brimob Polda Sulut dan direktorat pengamanan Obvit Polda Sulut.

Bacaan Lainnya

“ Jumlahnya 400 personil. Dan itu sudah termasuk gabungan dari PAM Polda dan Satuan Brimob Polda ,”kata Kapolres Sabtu saat dikonfirmasi (21/09).

Dijelaskannya, pengamanan ini biasa dilakukan. Bahkan sudah dilakukan dibeberapa daerah, termasuk pelantikan bupati dan wakil bupati kabupaten Bolmong Utara (Bolmut).

Meski demikian, Kapolres berharap tak ada halangan dalam pelantikan. Namun secara tugas, polisi wajib untuk memberikan rasa aman, nyaman. Apaterlebih acara pelantikan aka dihadiri sejumlah pejabat, termasuk Gubernur, Kapolda, Danrem, para bupati,bahkan Mentri,ujar Kapolres.

 

Peliput Hasdy Fattah

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses