TOTABUAN.CO KOTAMOBAGU– Pelaksanaan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) secara serentak di Indonesia Senin 3 april 2017. Di Kotamoagu, para siswa mengalami permasalahan terkait dengan soal dan pilihan jawabannya tidak singkron. Ada juga beberapa soal pilihan jawabannya ganda.
Pada pelaksanaan UNBK hari pertama, di mana butir soal yang dikirim dari Kementrian pendidikan mengalami permasalahan. Para peserta ujian yang ada di SMK Negeri 1 Kotamobagu merasa kesulitan karena butir soal dari pusat mengalami permasalahan.
Menurut salah satu guru SMK Negeri 1 Kotamobagu, sejauh ini dari segi tehnis tidak memiliki kendala. Akan tetapi permasalahannya pada butir soal dari pusat, seperti soal dan pilihan jawaban tidak singkron, dan beberapa soal pilihan jawabannya ganda.
“Ini yang membuat kesulitan bagi para siswa. Kita harus membuat berita acara dan kirim secara online ke pusat,” kata Arfan salah satu guru SMK Negeri 1 Kotamobagu Senin 3 April 2017.
Pelaksanaan UNBK di setiap sekolah di Kotamobagu d bagi tiga tahap, sehingga pelaksanaan ujian berlangsung hingga sore hari. Data dari Dinas Pendidikan, di Kota Kotamobagu, ada lima sekolah yang mengelar ujian nasional berbasis komputer yang diikuti oleh 1.193 siswa. Dengan mata ujian yang pertama yakni Bahasa Indonesia.
Pelaksanaan UNBK ini dijaga ketat. Selain peserta ujian dan guru pengawas, di larang masuk ke ruangan saat ujian berlangsung tidak terkecuali wartawan yang datang untuk meliput tidak diperkenankan untuk masuk dan mengambil gambar.
Kepala Sekolah SMK Cokroaminoto Kotamobagu Arya Sukma Malah mengatakan, hali ini dilakukan agar kosentrasi siswa tidak terganggu karena waktu yang diberikan hanya 120 menit. Selain itu kata Arya, ini juga bukan keinginan dari pihak sekolah, akan tetapi berdasarkan aturan dari Kementrian pendidikan RI.
Penulis: Nanang