TOTABUAN.CO KOTAMOBAGU – Peran media dalam pembangunan daerah sangat dibutuhkan. Oleh karena itu, harapan besar diapungkan bagi semua insan pers khususnya bertugas meliput di Kota Kotamobagu, untuk mampu memposisikan diri terutama dalam melaksanakan tugas dan fungsi kontrol terhadap jalannya sistem pemerintahan yang dilaksanakan Pemerintah Kota (Pemkot).
Menurut Walikota Kotamobagu Tatong Bara, media merupakan salah satu komponen yang sangat membantu pemerintah, terutama dalam menyebarluaskan informasi dan mengedukasi masyarakat terkait program dan kegiatan yang sedang dan akan dilaksanakan pemerintah.
“Harapan kami apa yang dilaksanakan pemerintah dapat diinformasikan ke masyarakat,” kata Walikota saat berkunjung di rumah sakti beberapa waktu lalu.
TB sapaan akrab Walikota mengatakan, pihaknya tak alergi dengan setiap kritikan melalui pemberitaan media, asalkan sesuai fakta.
“Setiap kritikan itu menjadi energi bagi kami pemerintah untuk terus melakukan yang terbaik untuk daerah ini,” katanya.
TB menambahkan, setiap rumor yang berkembang di media langsung ditindaklanjutinya. Ia mencontohkan, ada satu SKPD yang dikritik langsung dikonfirmasinya ke pimpinan SKPD yang bersangkutan dan lasngsung ditindaklanjuti.
“Saya pantau semuanya. Kalau ada yang dikritik, saya langsung tindaklanjuti melalui SKPD terkait,” tuturnya. (Mg2)