TOTABUAN.CO BOLTIM — Jalan rusak yang menghubungkan Desa Bukaka- Desa Buyat, Desa Bukaka ke Desa Kotabunan jadi perhatian Bupati Bolaang Mongondow Timur (Boltim) Sehan Landjar. Ia meminta dinas pekerjaan umum (PU) agar segera mengatasi kerusakan jalan tersebut.
“Saya sudah perintahkan dinas terkait untuk segera mengatasi kerusakan jalan tersebut,” kata Sehan.
Selain jalan rusak yang menjadi perhatian, jalan ibu kota Tutuyan rencananya akan ditingkatkan.
Ia menjelaskan, rencana peningkatan jalan ibu, sebab nantinya jalan tersebut akan dirubah menjadi dua jalur serta dilengkapi lampu penerang jalan.
Kadis PU Boltim, Sjukri Tawil mengatakan, pihaknya akan segera menuntaskan pekerjaan jalan yang sudah direncanakan sejak awal Tahun 2016 ini.
“Itu sudah dipersiapkan. Bahkan total anggarannya Rp 15 Miliar. Rp 8 miliar untuk Bukaka-Buyat dari Dana Alokasi Khusus (DAK) sedangkan sekitar Rp 7 Miliar untuk Bukak-Kotabunan. Itu masuk pada Dana Alokasi Umum,” kata Sjukri menjelaskan.
Lanjutnya, bahwa saat ini serapan anggaran banyak terserap dianggaran pembuatan jalan. (fac)