TOTABUAN.CO KOTAMOBAGU– Pemkot Kotamobagu melalui panitia seleksi terbuka jabatan tinggi pratama dilingkungan pemerintah kota Kotamobagu, mulai menggelar tes wawancara dan pemaparan makalah calon pejabat pimpinan tinggi pratama, untuk formasi jabatan Kepala Badan Perencanaan dan Pembangunan Daerah (Bappeda) dan Badan Lingkungan Hidup (BLH) yang digelar di ruang kerja kepala Badan Kepegawaian Dan diklat Daerah (BKDD) Kamis (10/3).
Sekretaris panitia seleksi terbuka jabatan tinggi pratama Adnan Masinae mengatakan, tes wawancara dan pemaparan makalah oleh calon pejabat pimpinan tinggi pratama sudah melalui mekanisme seleksi administrasi.
“Pendaftar untuk Bappeda dan BLH masing masing empat orang, namun dua orang diantaranya tidak lolos pada tahapan administrasi dan kualifikasi. Sehingga hanya enam orang yakni tiga calon Kepala Bappeda dan tiga calon Kepala BLH yang ikuti pemaparan makalah dan tes wawancara,” ujar Adnan.
Adnan mengatakan, pelaksanaan seleksi jabatan pimpinan tinggi pratama terbagi menjadi tiga formasi, namun tes wawancara dan pemaparan makalah baru di berlakukan bagi dua formasi yakni Kepala Bappeda dan BLH.
“Untuk formasi staf ahli bidang pemerintahan itu baru akan dilakukan tes wawancara Jumat. Sebab untuk staf ahli masih diberikan waktu untuk kelengkapan administrasi,” tambahnya.
Pelaksanaan seleksi terbuka jabatan pimpinan tinggi pratama tersebut mengacu pada peraturan yang ada, sehingga pejabat baru yang akan menjabat benar benar teruji kemamampuannya melalui mekanisme tes wawancara dan pemaparan makalah.
Sebagaimana diamanatkan dalam Undang Undang Nomor 5 Tahun 2014 Tentang Aparatur Sipil Negara dan Peraturan Menpan dan RB Nomor 13 Tahun 2014, tentang tata cara pengisian jabatan pimpinan tinggi secara terbuka dilingkungan instansi pemerintah, imbuhnya.
Untuk pelaksanaan tes wawancara dan pemaparan makalah dihadiri oleh para panelis yakni, Sekretaris Kotamobagu, Tahlis Galang, Kepala BKDD, Adnan Masinae, Arudji Mongilong, Datu Dilapanga, Doludu Mokodimpit dari kalangan profesional.
Sedangkan Nama nama calon Pejabat Tinggi Pratama yang dinyatakan Lolos Administrasi untuk posisi Calon Kepala Badan Lingkungan Hidup (BLH) Kotamobagu yakni, ID K Budiarta, pelaksana pada badan pelaksana penyuluhan pertanian, perikanan dan kehutanan. Dra Deevy Rumondor, analis anggaran dan pendapatan Setda Kotamobagu, dan Ferdinand Lapian, Kabid kebudayaan Dishubparkominfo. Sedangkan calon Kepala Bappeda Kotamobagu yakni, Gulimat Mokoginta, Asisten II bidang perekonomian dan pembangunan, Jamin Potabuga, Rektor kepala fakultas ilmu sosial politik universitas Samratulangi Manado, dan 3 Sofyan Mokoginta, Sekretaris Bappeda. (Rez)