TOTABUAN.CO KOTAMOBAGU — Pemerintah Kota (Pemkot) Kotamobagu menanggarkan Rp 2,6 milliar untuk penambahan dan perbaikan infastruktur penunjang di Pasar 23 Maret. Hal tersebut dikatakan Kepala Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi dan Penanaman Modal (Disperindagkop-PM), Herman Arai.
Dikatakannya, melalui anggaran tersebut akan ada penambahan beberapa infrastuktur di pasar yang baru beberapa bulan diresmikan Wali Kota Tatong Bara.
“Anggaran itu akan digunakan untuk perbaikan toilet, penambahan paving blok dan kios,” ujar Herman.
Dijelaskan Herman, penggunaan anggaran itu, dimaksudkan untuk memberikan kenyamanan kepada para pedagang dan konsumen yang datang membeli. Dan selama proyek tersebut berjalan, Pedagang akan dipindahkan sementara. Tetapi sebelumnya telah dilakukan pendataan, agar setelah selesai bisa kembali menempati tempatnya semula.
“Ada dua Pasar yang dianggarkan untuk perbaikan dan penambahan infrasturktur. Rp 2,6 miliar untuk Pasar 23 Maret dan Pasar Genggulang dengan anggaran sebesar kurang lebih Rp 7 M,” pungkas Herman. (Rez)