TOTABUAN.CO KOTAMOBAGU–Demi pelayanan prima kepada masyarakat, Pemerintah Kotamobagu, (Pemkot), tegaskan Aparatur Sipil Negara (ASN) dan tenaga kontrak, agar dapat menambah kedisiplinan dalam menjalankan tugas pokok dan fungsi (Tupoksi).
Assisten I bidang Pemerintahan, Nasrun Gilalom saat memimpin Apel mengatakan, evaluasi kinerja pada tahun 2016 ini memang sudah memenuhi standar, akan tetapi perlu lebih dimaksimalkan dalam segi kedispilinan dan loyalitas.
Pegawai Negeri Sipil (PNS) agar tidak mengabaikan buku absensi tiap hari kerja sebab berdampak pada pemberian tunjangan penghasilan pegawai (TPP)
“Dan juga buku kerja harus diisi karena nanti dalam penerimaan TPP, harus dengan laporan kerja dan kehadiran. Nah kalau tidak hadir juga, bagaimana buat laporannya. Untuk laporan harus di siapkan tapi harus dengan kehadiran,” kata Gilalom saat memimpin aple Senin (25/1). (Rez)