TOTABUAN.CO BOLSEL—Setelah melalui tahapan verifikasi faktual yang dilakukan panitia pemungutan suara (PPS), Komisi Pemiliham Umum (KPU) Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) akhirnya melakukan rapat pleno penetapan hasil rekapitulasi dukungan untuk pasangan perseorangan dari lima kecamatan.
Ketua KPU Bolsel Zulkarnaim Kamaru mengatakan, pleno rekapitulasi dukungan yang dilakukan ini pada masa perbaikan. Sedangkan untuk penetapan pasangan calon, nantinya akan diumumkan pada 24 Agustus mendatang sekaligus pencabutan nomor urut pasangan calon. Pleno tersebut dihdiri oleh lima PPK dan disaksikan Panwas Kabupaten. (Has)
Berikut hasil pleno rekapitulasi dukungan pasangan calon perseorangan di tingkat kecamatan yang dinyatakan sah.
Kecamatan Bolaang Uki 102 dukungan KTP.
Kecamatan Pinolosian Timur 57 dukungan KTP.
Kecamatan Pinolosian Tengah 48 dukungan KTP.
Kecamatan Posigadan 528 dukungan KTP.
Kecmatan Pinolosian Induk 246 dukungan KTP.
Total 981 dukungan
Sumber: KPUD Bolsel