Morata: Juventus belum unggul

TOTABUAN.CO – Juventus dalam pertandingan babak semi final Liga Champions yang berlangsung dini hari tadi (06/5), memang menang 2-1 atas Real Madrid. Namun, dengan skor tersebut bukan berarti Juve sudah unggul, demikian kata Alvaro Morata.

Dalam pertandingan Juventus dan Real Madrid yang berlangsung di Juventus Stadium tersebut, Morata menjadi pencetak gol pembuka untuk tuan rumah. Keunggulan 1-0, sempat dibalas Cristiano Ronaldo sehingga skor kembali imbang. Namun akhirnya, Juve memimpin setelah Tevez mencetak gol lewat penalti.

Bacaan Lainnya

“Menang adalah hasil positif, namun kami tahu, di Bernabeu, mereka lebih berbahaya.” kata Morata, dikutip dari AS.

“Kami harus banyak berlatih satu pekan ke depan, untuk menyiapkan leg kedua,” pungkasnya.

sumber: merdeka.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses