TOTABUAN.CO – Direktur Sumber Daya Energi, Mineral, dan Pertambangan Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas) Josaphat Rizal Primana mengatakan, Bappenas sepakat dengan apa yang disampaikan Menteri ESDM Sudirman Said bahwa ke depan pemanfaatan energi baru harus ditingkatkan.
“Caranya bagaimana? Kita tidak perlu melihat Indonesia sebagai negara kontinental. Kita melihat perlu ada perencanaan energi daerah,” kata Josaphat dalam sebuah diskusi, Jakarta, Selasa (14/4/2015).
Josaphat menuturkan, daerah-daerah harus didorong untuk melakukan perencanaan yang akan memenuhi kebutuhan energi setempat, melalui kekayaan daerah.
“Mungkin ada PLN-PLN daerah, Pertamina juga daerah. Sehingga daerah punya kemampuan untuk melakukan perencanaan dan memenuhi kebutuhan energi sendiri,” kata dia.
Dia lebih lanjut mengatakan, energi baru yang bisa dikembangkan di daerah-daerah contohnya seperti energi surya, energi mikro dan mini hydro. Namun demikian, meski pemenuhan energi diarahkan agar bisa dicukupi tiap daerah, pemerintah pusat tidak lepas tangan.
“Ini akan kita sinkronkan penganggarannya. Mungkin dalam perencanaan akan kami anggarkan melalui kantor-kantor energi daerah,” sebut Josaphat.
sumber: kompas.com