Info Pemkot
TOTABUAN.CO KOTAMOBAGU- Penanganan Demam Berdarah Dengue (DBD) di KotaKotamobagu, untuk 2015 masih menjadi salah satu prioritas Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Kotamobagu. Apa lagi menghadapi cuaca yang beberapa pecan terakhir tidak menentu, yang bisa berakibat tumbuh suburnya jentik-jentik nyamuk. Untuk menanggulangi hal tersebut Dinkes menganggarkan hampir 200 juta guna menangani masalah tersebut.
Hal ini dikatakan Kepala Dinkes Kota Kotamobagu dr Salmon Helwendery, ketika ditemui kemarin. Dimana menurut Salmon, dana tersebut akan dipergunakan untuk pembelian cairan foging serta dana operasionalnya.
‘’Agar nantinya penanganan DBD akan lebih maksmial,’’ tutur Salmon. (man)