TOTABUAN.CO — Mantan Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) mengatakan, pertemuannya dengan Wakil Presiden RI Jusuf Kalla (JK) tidak membahas masalah Peraturan Pemerintah Penganti Undang-Undang (Perppu) tentang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) langsung.
Kata SBY, kunjungannya hanya untuk menyapaikan tugas-tugas yang dahulu pernah dipegangnya saat menjadi Presiden, serta menyampaikan harapan agar pemerintahan yang dipegang oleh Joko Widodo dan JK bisa melanjutkan program di pemerintahan sebelumnya.
“Saya datang untuk menyampaikan harapan dan dukungan agar tugas-tugas yang beliau laksanakan dapat dilaksanakan dengan baik. Dan tadi saya berdiskusi dengan Pak Jusuf Kalla pemerintahan itu akan terus berkesinambungan dari satu era ke era yang lain,” ujar SBY di Kantor Wakil Presiden Jalan Medan Merdeka, Jakarta, Senin (8/12/2014).
Artinya kata SBY, pemerintahan sekarang harus melanjutkan apa yang dilakukan pemerintahan sebelumnya. “Sebagaimana dulu saya melanjutkan apa yang dilaksanakan oleh pemerintahan sebelum saya,” jelasnya.
Karenanya SBY mengatakan, pertemuan tersebut hanya berkonsentrasi masalah-masalah kenegaraan serta perbaikan Indonesia dan bukan mengenai Perppu yang sempat dikeluarkan olehnya.
“Itu lah yang tadi kami diskusi, tidak ada yang luar biasa tetapi saya memberikan dukungan semangat agar pemerintahan ini bisa menjalankan tugasnya dengan baik,” ungkapnya.
sumber : okezone.com