TOTABUAN.CO — Chelsea berhasil bawa poin penuh saat melawat ke Veltins Arena, kandang Schalke 04 dalam lanjutan Liga Champions, Rabu (26/11) dini hari.
Tim besutan Jose Mourinho raih hasil menyakiokan di Veltins Arena. Gol-gol dari Terry, Willian, Drogba, dan Ramires serta satu gol bunuh diri dari Kirchhoff membawa The Blues menjadi juara grup G sementara Schalke sendiri merosot ke urutan ketiga.
Gol pertama dicetak oleh kapten Chelsea John Terry pada menit ke-2
Gol cepat itu bermula dari tendangan sudut yang dilepaskan oleh Oscar disambut dengan sundulan Terry yang mengarah ke sudut atas gawang dan tidak mampu diantisipasi oleh Fahrmann.
Gol kedua Chelsea dicetak oleh gelandang asal Brasil Willian. Hazard yang menggiring bola kedepan memberikan umpan kepada Willian yang langsung melepaskan tembakan melewati hadangan kiper Schalke Fahrmann.
Gol ketiga diperoleh Chelsea melalui bunuh diri yang dilakukan gelandang Schalke Jan Kirchhoff jelang jeda. Tendangan sudut yang dilepaskan oleh Fabregas coba dihalau oleh sundulan Kirchhoff, namun bola malah masuk ke gawangnya sendiri.
Dominasi The Blues berlanjut di babak kedua. tim ibukota Inggrisi ini mencetak dua gol selang dua menit melalui Didier Drgoba yang gantikan Diego Costa dan pengganti Oscar, Ramires.
Gol Drogba pada menit ke-76 bermula dari akselerasi Fabregas mengirim umpan kepada Willian kemudian diteruskan kepada Drogba yang dengan mudah menceploskan bola kedalam gawang yang sudah kosong.
Selang dua menit, Drogba menjadi otak terciptanya gol kelima. Hazard memberikan umpan panjang kepada Drobga yang kemudian melepaskan umpan silang kedalam kotak penalti disambut dengan sundulan Ramires yang gagal diantisipasi lini belakang Schalke.
Secara keseluruhan, armada Jose Mourinho terlihat menguasai jalannya pertandingan. Nyaris tidak ada ancaman berarti ke Courtois. Chelsea menguasi 57 persen penguasaan bola di lapangan.
Susunan Pemain :
Schalke : Fahrmann; Uchida, Santana, Howedes, Fuchs; Neustadter, Hoger, Kirchhoff, Boateng, Choupo-Moting; Huntelaar.
Chelsea : Courtois; Ivanovic, Cahill, Terry, Azpilicueta; Matic, Fabregas (Schurrle); Willian, Oscar (Ramires), Hazard; Diego Costa (Didier Drobga).
sumber : beritasatu.com