Kotamobagu (totabuan.co) – PT Jasa Raharja Persero perwakilan Kota Kotamobagu pada satu triwulan 2013 ini, sudah mengeluarkan dana Rp 918.396.325.
Dana hampir satu miliar itu, merupakan dana untuk satunan kepada korban kecelakaan. Paling banyak dana yang dikeluarkan yaitu untuk korban yang meninggal dunia yakni Rp 710.000.000 juta.
“ Dana itu untuk satu triwulan saja mulai Januari hingga Maret 2013,” kata Kepala Kantor Jasa Raharja Perwakilan Kota Kotamobagu Maneke Elisabet Sompie.
Dia menjelaskan, dari total dana itu terbagi dari dana santunan kecelakaan luka, cacat tetap. Untuk korban luka mencapai Rp 175.646.325 sedangkan untuk cacat tetap yakni Rp 32.750.000 juta.
Sementara untuk korban meninggal satu triwulan dilima kabupaten kota di Bolmong Raya mencapai 29 orang. Sedangkan korban luka 25 orang dan cacat tetap 5 orang. Dari januari hingga maret, 11 orang yang meninggal pada januari. Sementara pada februari berjumlah 10 orang. Namun, pada februari jumlah penerima santunan untuk korban luka mencapai 13 orang sedangkan 5 orang terjadi pada januari.
(tr02-has)