TOTABUAN.CO KOTAMOBAGU— Setelah melakukan loby-loby yang panjang, akhirnya penentuan siapa yang akan duduk pada pimpinan pada alat kelengkapan dewan (AKD) disepakati. Hal ini setelah tiga pimpinan DPRD bersama dengan ketua-ketua fraksi melakukan rapat bersama Selasa (18/9/2014) siang tadi.
‘’Dalam rapat tadi semua sudah sepakat terkait AKD,’’ ujar Ishak Sugeha, yang ditemui usai rapat tersebut.
Meski enggan berkomentar banyak, namun yang pasti menurut Ishak sudah tidak ada masalah. Lanjut Ketua Partai Demokrat Kota Kotamobagu ini, terkait paripurna penetapan menunggu hadirnya Wali Kota Kotamobagu Tatong Bara, berada di Kotamobagu.
‘’Kalau paripurna kita tunggu wali kota ada dulu,’’ singkat Ishak, ketika ditanyakan soal rapat paripurna penetapan.
Ditemui terpisah, Wakil Ketua DPRD Djelantik Mokodompit, mengaku bahwa rapat tadi meski berjalan cukup alot. Namun karenda dilandasi dengan asas kekeluargaan tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan.
‘’Semua berjalan dengan baik. Karena semua kader partai yang ada di DPRD terdistribusi pada AKD yang ada,’’ terang Djelantik.
Informasi yang berhasil dirangkum totabuan.co Ketua Komisi I diberikan kepada Partai Keadilan Sejahtera (Kadir Rumoroy) dengan sekertaris komisi Partai Golkar. Ketua Komisi II dari Partai Amanat Nasional (Arman Adati) dengan sekertaris Komisi PKB, sedangkan untuk Komisi III Partai Golkar (Herdy Korompot) dengan sekertaris komisi dari Gerindra. (man)