TOTABUAN.CO BOLTIM— Salah satu bakal calon Bupati Bolaang mongondow Timur (Sulut), Ahmad Alheid, menunjukkan keseriusannya untuk maju di Pemilihan bupati dan wakil bupati 2015 mendatang. Setelah membentuk tim pemenangan beberapa waktu lalu, kini tim yang diisi sejumlah tokoh politik dan pemuda daerah itu, memulai program pengumpulan Kartu Tanda Penduduk (KTP) dari warga yang akan memberikan dukungannya, sekaligus sebagai syarat pencalonan dari jalur Independen.
“Kami sudah melakukan launching program dengan nama: Gerakan sepuluh ribu KTP dukung Ahmad Alheid Bupati Boltim. Itu resmi dimulai Senin (1/9/2014) hari ini,” kata Matt Jabrik, perwakilan tim pemenangan.
Dia menjelaskan, tim yang akan melakukan pengumpulan KTP terdiri dari kelompok pemuda di seluruh wilayah Boltim, serta beberapa tokoh masyarakat yang menjadi relawan.
“Tim itu nantinya akan turun secara door to door ke rumah penduduk warga Boltim. Insya Allah perjuangan mereka ini bisa berjalan lancar, hingga target 10 ribu KTP serta pernyataan dukungan tersebut bisa mencapai target,” kata Jabrik.
Dia juga berharap kerjasama yang baik dari masyarakat, karena niat Bung Ahmad Alheid untuk maju di Pemilukada, untuk menjadikan daerah Boltim tercinta ini semakin baik. Kami tetap berikhtiar dan tetap berusaha. Setiap perjuangan pasti ada hasilnya jika Tuhan meridhoi.
Ahmad Alheid salah satu tokoh muda yang menyatakan siap maju di Pilkada Boltim 2015 mendatang. Mantan wartawan yang juga penulis itu sudah nyatakan sikap untuk bertarung di Pilkada Boltim bersaing dengan beberapa tokoh lainnya. (Has)