TOTABUAN.CO BOLSEL—Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Hanura Kabupaten Bolmong Selatan (Bolsel) Riston Mokoagow menyatakan, jika partai Hanura telah berkoalisi dengan Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) untuk menyonsong pemilihan bupati dan wakil bupati 2015 mendatang.
“ Sengaja saya undang Bupati hadir di open house saya, sekaligus memproklamirkan yang mana Hanura siap untuk mengusung Hi Herson Mayulu maju di Pilkada 2015 mendatang,” kata Riston saat dikonfirmasi Senin (4/8).
Bahkan momen silahturahmi dengan warga Posigadan ini, akan dijadikan bukti nyata jika Hanura siap untuk mengusung. “ Soal siapa calon wakil bupati itu belakangan. Yang pasti Hanura sudah menyatakan akan mengusung Hi Herson Mayulu sebagai calon bupati,” tutur wakil pimpinan DPRD Bolsel ini.
Ia menambahkan, bukan hanya bupati yang diundang. Akan tetapi beberapa pimpinan partai. Seperti PPP, PAN, serta para kader Golkar yang ada.
Bupati Hi Herson Mayulu sendiri mengakui hal itu. Kata Ketua DPC PDIP Bolsel itu, di mana komunikasi politik antara PDIP dan Hanura sudah terjalin, bahkan masih saat pemenangan Pilpres lalu. (Has)