Pemkab Bolsel Mulai Bayar Gaji 13

TOTABUAN.CO BOLSEL —Terhitung 1 Juli 2022, Pemkab Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) mulai membayar gaji 13 bagi para PNS. Hal iti disampaikan Sekretaris daerah Bolsel.Marzansius Arvan Ohy Jumat 1 Juli 2022.

“Iya, pembayaran gaji 13 sudah mulai dibayarkan Jumat ini,” ujar Arvan sapaan Sekda Bolsel.

Bacaan Lainnya

Dia mengatakan pembayaran dilakukan sesuai dengan pengajuan dimasing-masing OPD.

Pembayaran gaji ke-13 itu tertuang dalam Peraturan Bupati tentang petunjuk teknis pelaksanaan pembayaran THR dan gaji 13 yang sumber dananya dari APBD.

“Kami sudah menyampaikan kepada semua OPD untuk segera mengajukan permintaam,” ujarnya.

Arvan menambahkan  terkait komponen gaji 13 disebutnya tidak jauh beda dengan pembayaran Tunjangan Hari Raya (THR).

“Komponennya sama yaitu gaji pokok, tunjangan istri, keluarga dan tunjangan jabatan,” jelasnya. (*)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses