TOTABUAN.CO KOTAMOBAGU – Bagi Wali Kota Kotamobagu, Tatong Bara dan Wakil Wali Kota, Jainuddin Damopolii tahun 2014 ini, merupakan tahun rekonsiliasi. Di mana, dua to eksekutif itu, akan lebih banyak lagi turun ke desa dan kelurahan untuk menjalankan program, guna mengetahui langsung keingingan masyarakat.
“Tahun 2014 adalah tahun politik. Untuk itu, agenda pertama kita adalah bagaimana menjaga stabilitas keamanana di daerah ini. Yang kedua adalah, saya mencanangkan adanya bulan bakti diprogramkan di seluruh dinas,” ujar Wali Kota, belum lama ini.
Bulan bakti tersebut,utamanya menyangkut dengan kegiatan-kegiatan di lapangan yang menyentuh kebutuhan masyarakat. Misalnya, pelayanan kesehatan gratis dari dinas kesehatan. Kegiatan tersebut juga akan menggandeng institusi-institusi lain
“Kegiatan-kegiatan yang menyangkut kepentingan langsung masyarakat ini perlu sebagai bentuk rekonsiliasi pasca keguaran politik. Tak ada perbedaan, ini semua demi tugas-tugas pembangunan,” ujar Wali Kota.
Terpisah, Kepala Bagian Humas Pemko, Sitti Rafiqa Bora mengatakan, bulan bakti tersebut akan dilaksanakan Maret ini. “Semua satuan kerja perangkat daerah sudah mulai mempersiapkan diri termasuk penggalangan dana,” kata juru bicara Pemko Kotamobagu ini.
Editor Hasdy Fattah