TOTABUAN.CO BOLSEL – Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) Iskandar Kamaru-Deddy Abdul Hamid terus melakukan upaya dan lobi ke Pemerintah pusat. Pasca dilantik oleh Gubernur Sulut Olly Dondokambey pada februari lalu, keduanya langsung tancap gas merelisasikan satu persatu janji politik mereka.
Selama hampir satu pekan berada di Jakarta, dua top eksekutif itu, didampingi para pejabat untuk melakukan kunjungan ke sejumlah kementrian.
Jika pada Selasa (16/3) mengunjungi Kementrian Desa PDT dan Transmigrasi, kini keduanya melanjutkan kunjungan kerja ke Kementerian Perdagangan RI Rabu 17 Maret 2021. Kunjungan kerja itu dalam rangka audiensi sekaligus menyampaikan usulan proposal pengembangan dan pelatihan SDM UMKM di Kabupaten Bolsel.
Dalam kunjungan tersebut, Bupati dan Wabup bersama rombongan diterima langsung Wakil Menteri (Wamen) Perdagangan Jerry Sambuaga yang didampingi staf khusus Menteri Perdagangan Greety Tielman Iskandar.
Saat audiensi, Bupati mengapresiasi keseriusan Kementerian Perdagangan dalam menumbuhkan UMKM di daerah, serta siap menyelaraskan kegiatan berbasis kemasyarakatan dari pusat sampai ke daerah.
Bupati Bolsel Iskandar Kamaru juga menyerahkan proposal permohonan untuk pelatihan UMKM kepada Wakil Menteri.
Wakil Menteri Perdagangan Jerry Sambuaga mengatakan, akan siap membantu perihal permohonan tersebut. Dia berjanji membantu pembangunan SRG (Sistem Resi Gudang) sehingga dapat menampung/menyimpan berbagai komoditi perdagangan.
Usai melakukan audiensi Bupati menerima penghargaan dari Dirjen Perdagangan Dalam Negeri Syailendra atas partisipasi dalam pembangunan dan revitalisasi pasar rakyat.
Usai melakukan kunjungan kerja di Kementrain Perdagangan, Wakil Bupati Bolsel Deddy Abdul Hamid melanjutkan kunjungan kerja ke Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB-RI). Deddy diterima Direktur Dukungan Sumberdaya Darurat, Jarwansah, mewakili Kepala BNPB yang saat bersamaan sedang ada agenda kunjungan ke luar daerah.
Dalam pertemuan ini, Direktur Dukungan Sumberdaya Darurat Jarwansah menyampaikan apresiasi atas respon dan aksi positif Pemkab Bolsel terhadap pemulihan kondisi kedaruratan pasca bencana lalu.
Jarwansah juga menyampaikan penghargaan kepada Pemkab Bolsel atas keseriusannya dalam penanganan Pandemi Covid-19 hingga membawa Kabupaten Bolsel ada di zona hijau kasus positif Covid-19.
Wakil Bupati Bolsel Deddy Abduul berharap, ke depan sinergitas antara pusat dan daerah dapat lebih ditingkatkan khususnya untuk fasilitas penanganan keadaan darurat bencana.
“Terima kasih yang sebesar-besarnya atas dukungan BNPB Pusat disaat Kabupaten Bolsel dilanda bencana alam serta penanganan pasca bencana,” kata Deddy.
Kunjung ke BNPB, Dedddy didampingi Sekda Marzanzius Arvan Ohy, Asisten III Rikson Paputungan, Kadis Kominfo Aldy Gobel, Sekretaris BPBD Fice Nur. (*)