TOTABUAN.CO BOLMONG – Pekan olahraga Propinsi (Porprov) yang akan dilaksanakan di Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong) pada 2021 mendatang terus dimatangkan.
Dari 18 cabang olahraga (Cabor) yang disiapkan akan bertamba empat Cabor. Empat Cabor itu yakni anggar, panjat tebing pentaqew dan dansa.
“Target ada empat Cabor baru untuk kita bentuk. Salah satunya Cabor Dansa,” ujar Sekretaris Koni Bolmong Teguh Krisjati.
Dia mengatakan, sudah mulai melakukan pengecekan lokasi-lokasi tempat pelaksanaan Porprov. Seperti kolam renang, bliard, dan lokasi lainnya.
Kabupaten Bolmong ditunjuk sebagai tuan rumah Porprov pada 2021 mendatang. Rencananya kegiatan itu akan disebar disejumlah titik.
“Nantinya kita akan bekerjasama dengan sejumlah pihak untuk kegiatan ini,” sambung Teguh.
Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Bolmong I Wayan Mudiyasa mengatakan, sebelumnya ada 18 cabor yang akan disiapkan. Yakni atletik, bulu tangkis, bola volly, bliard, catur, futsal, karate, menembak, pencak silat, renang, selam, sepak bola, sepak takraw, taekwondo, tinju, tenis lapangan, tenis meja dan wuzhu. (*)