TOTABUAN.CO KOTAMOBAGU – Pihak Rumah Sakit Umum Kotamobagu memulangkan lima pasien CODI-19 Sabtu 9 Mei 2020.
Mereka dinyatakan, sembuh setelah menjalani perawatan.
Menurut Kepala RSU Kotamobagu dr Eka Budiyanti lima pasien yang dinyatakan sembuh telah dilakukan swab tes sebanyak empat kali dan hasilnya negatif.
“Tentu ini kabar gembira bagi seluruh masyarakat yang ada di Kota Kotamobagu,” katanya.
Dari empat kali Swab dua kali swab terakhir mereka menunjukan hasil yang negatif.
Sementara, untuk satu lagi baru menunjukan satu kali hasil negatif, sehingga masih belum bisa dinyatakan sembuh.
“Masih ada satu pasien sedang kita rawat. Mudah-mudahan akan sembuh,” tuturnya.
Kendati telah dipulangkan lanutnya, kelima pasien tersebut akan terus dipantau dan melakukan isolasi mandiri di rumah, tandasnya. (*)