TOTABUAN.CO BOLMONG – Atlet Selam Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong) Najwa Tisya Bounia Mokoginta meraih dua medali emas di cabang olahraga Selam dalam Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) X Sulawesi Utara (Sulut) 2019 yang dilaksanakan di Kota Bitung Kamis 5 Desember 2019.
Dua medali emas itu merupakan perdana yang diraih kontingen Bolmong di cabang olahraga Selam.
“Medali emas tersebut merupakan medali emas pertama Bolmong di cabang olahraga Selam,” ujar Koordinator Kontingen Bolmong I Wayan Mudiyasa ketika dikonfirmasi.
Wayan mengatakan, Najwa meraih medali emas di dua nomor laga Selam. yakni nomor 100 dan 50 meter Bifin Putri.
Keberhasilan atlet Selam putri Bolomong dalam meraih medali emas ini sangat patut mendapat apresiasi. Selain itu menurut Wayan berkat doa dan dukungan dari pemerintah dan masyarakat Bolmong.
Dengan demikian, dari perolehan sementara medali yang diraih kontingen Bolmong, yakni dua emas, satu perak dan empat perunggu.
“Mohon doa dari masyarakat Bolomong, agar anak-anak dapat meraih medali emas dalam pertandingan selanjutnya,” katanya.
Saat ini, Kota Manado masih memimpin klasemen sementara dengan perolehan medali 12 medali emas disusul Kota Bitung dengan 10 perolehan medali emas, Kabupaten Minahasa Utara enam emas dan Kota Tomohon lima emas.
Data perolehan medali sewaktu-waktu bisa berganti seiring kegiatan disejumlah cabang olahraga sedang berlangsung. (*)