TOTABUAN.CO KOTAMOBAGU—Wali Kota Kotamobagu Tatong Bara berharap rencana aksi demo sejumlah ormas pada Jumat, 4 Nopember 2016 untuk menyampaikan aspirasi di sejumlah kota di Indonesia tetap berjalan damai dan tidak sampai anarkis.
‘’Saya berharap demo berlangsung tertib dan aman. Kita harus tetap menjaga kebhinnekaan dalam bingkai NKRI,’’ kata Wali Kota saat diwawancarai wartawan di rumah dinasnya di Jalan Ahmad Yani Kotamobagu Kamis (3/10/2016).
Wali Kota menghimbau agar warga tidak cepat terprovokasi dengan isu yang mengarah keperpecayahan.
“Demonstrasi adalah hak demokratis warga, tapi bukan hak memaksakan kehendak dan bukan hak untuk merusak. Demo menyampaikan aspirasi sah-sah saja, namun kita juga bisa menjaga ketertiban umum,’’ tutur Tatong.
Ia berpesan khusus bagi warga Kotamobagu tetap bergandengan tangan menjaga suasana yang kondusif, aman, damai, sejuk dengan penuh rasa persaudaraan.
‘’Diharapkan para tokoh agama, tokoh masyarakat, para pejabat sipil maupun militer dan seluruh komponen masyarakat dapat menyejukkan umat. Sulawesi Utara khusunya Kotamobagu sangat majemuk, beragam etnis dan semua agama ada. Kita harus bisa menjaga suasana yang harmonis ini,’’ tandasnya. (Mg2)